Mobil keluarga selalu identik dengan model wagon atau
minivan. Dari segi desain mobil ini memang kurang memikat. Tapi beberapa
pabrikan ternama dunia mulai melakukan evolusi desain sehingga lebih modern dan
memikat.
Dilansir Carbuzz, Senin 30 April 2012, desain-desain minivan
akan terlihat semakin memikat 10 tahun ke depan. Pasalnya, beberapa produsen
mobil mulai merancang desain mobil minivan masa depan yang tampil lebih
eksotis.
Meskipun masih dalam wujud konsep, desain-desain mobil
keluarga atau Minivan sudah mulai diperkenalkan kepada publik, sebagai wujud
keseriusan mereka dalam mengembangkan segmen Minivan.
Berikut empat desain konsep Minivan:
1. Fiat 600 Multipla Vorto
Pabrikan mobil asal negeri Pisa ini memiliki tampilan desain
retro. Multipla Vorto dirancang oleh Ali Cam sebagai mobil masa depan minivan
dari Fiat 600. Di bagian kabin, mobil ini menggunakan desain modern layaknya
kokpit pesawat antariksa terutama di bagian pengendali dan kursi penumpang yang
dapat diputar.
2. Citroen Tubik Concept
Minivan pabrikan Prancis melakukan debutnya di Frankfurt
Motor Show 2011. Mobil ini didukung teknologi mesin Hybrid4 dengan mesin diesel
untuk menggerakkan roda depan, dan mesin listrik untuk menggerakkan roda belakang.
Citroen Tubik Concept mampu menampung 9 penumpang dengan balutan warna putih
sebagai standarnya.
3. Nissan e-nv200 concept
Nissan yang terkenal sebagai pembuat ide mobil listrik di
dunia, memiliki rencana besar melalui e-nv200. Mobil ini membutuhkan daya
listrik 80 kW berkapasitas 5 penumpang. Minivan yang mengandalkan sistem
charger, memiliki sentuhan eksterior yang elegan dan tampilan panel instrumen
LCD dengan fitur sentuh.
4. MINI Clubvan concept
MINI Clubvan telah melakukan debutnya di ajang Geneva Motor
Show 2012. Mobil ini memiliki dua tempat duduk dan lima pintu. Van MINI
dirancang untuk bisnis masyarakat ketimbang keluarga. Namun, MINI juga harus
memperhatikan aspek daya tampung penumpang agar sukses sebagai mobil pilihan
keluarga.