Hart Waspadai Ancaman Balotelli

Penjaga gawang Inggris Joe Hart mengaku senang sekaligus waspada dengan kemungkinan menghadapi rekannya di klub Manchester City, Mario Balotelli.

Di perempat final nanti, skuad asuhan Roy Hodgson akan bertemu Italia sebagai runner-up grup C. Pemenangnya akan menghadapi pemenang antara Jerman atau Yunani di semifinal.


Meskipun Gli Azzurri dapat mengandalkan talenta striker Antonio Cassano dan Antonio Di Natale, namun Balotelli akan tetap menjadi perhatian utama.

Hart tentunya paham dengan kemampuan Balotelli. Ia yakin bahwa kehadiran striker kontroversial tersebut dapat membahayakan lini belakang Inggris.

"Dia bisa menjadi sebuah ancaman besar," ujar Hart.

"Dia adalah pemain hebat yang saya kenal sekaligus. Tapi yang terpenting adalah Joleon Lescott tahu dia dan dia mungkin akan tampil menghadapi Mario jika dia bermain."

"Saya telah menyaksikannya bermain dalam latihan berkali-kali, tapi kali ini akan sangat berbeda kejadiannya. Saya tidak pernah benar-benar bermain melawan Balotelli."

"Namun ini akan sangat menyenangkan dan menarik untuk melihat apa yang ia tampilkan di lapangan."